Mamuju, – Badan Pengurus Wilayah Himpunan Pengusaha KAHMI (BPW HIPKA) Sulawesi Barat menyambut baik kebijakan pemerintah terkait kenaikan Upah Minimum Provinsi (UMP) Sulawesi Barat sebesar 6,5% menjadi Rp 3,1 juta pada tahun 2025. Kebijakan ini mencerminkan komitmen pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan pekerja dan daya beli masyarakat di Sulawesi Barat.
Ketua Umum BPW HIPKA Sulawesi Barat, Muh. Arifain, menyatakan kenaikan UMP ini diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi daerah, khususnya dalam mendorong konsumsi rumah tangga yang menjadi salah satu penggerak utama perekonomian. Namun, BPW HIPKA Sulbar juga mengingatkan bahwa keberlanjutan dunia usaha, terutama sektor UMKM, harus tetap diperhatikan agar kebijakan ini tidak menjadi beban yang terlalu berat bagi pelaku usaha.
“Kenaikan UMP Sulbar ini adalah langkah yang baik untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Namun, kami mengimbau pemerintah untuk memberikan dukungan kepada dunia usaha, terutama UMKM, agar mereka dapat menyesuaikan diri dengan perubahan ini tanpa mengurangi daya saing atau menekan pertumbuhan bisnis mereka.” Muh. Arifain, Sabtu 14 Desember 2024.
Arifain merekomendasikan Insentif bagi Pelaku Usah sehingga Pemerintah diharapkan memberikan keringanan pajak atau program subsidi khusus bagi UMKM untuk membantu mereka mengelola dampak kenaikan UMP.
“Kenaikan UMP harus diimbangi dengan program pelatihan keterampilan untuk meningkatkan produktivitas tenaga kerja, sehingga memberikan nilai tambah bagi perusahaan,” ujarnya.
Lanjut ia mengatakan Pemerintah dan pelaku usaha perlu bersinergi dalam menciptakan ekosistem bisnis yang kondusif, termasuk membuka lebih banyak peluang investasi di Sulawesi Barat.
“BPW HIPKA Sulawesi Barat tetap berkomitmen untuk mendukung kebijakan yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat, sembari mendorong keberlanjutan dunia usaha di Sulawesi Barat. Kami percaya, dengan kolaborasi semua pihak, Sulawesi Barat dapat mencapai pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkeadilan,” tutup Muh. Arifain.
Ketua dan Pengurus BPW HIPKA Sulbar Silaturahmi Kediaman PLH Sekda Sulbar
Tanam Pohon dan Saat Warga Tabang Serbu Pohon Gratis dari Pemprov Sulbar
Kunjungi Pasar, Pj. Bahtiar Hendak Pastikan Bahan Sayuran Produksi Petani Mamasa