MAMUJU– Menyikapi perhelatan puncak Pemilu 14 Februari 2024 mendatang, Himpunan Mahasiswa Islam Indonesia (HMI) MPO Cabang Mamuju menyatakan sikapnya untuk mendorong dan mendukung Pemilu damai.
Sikap tersebut merupakan aksi untuk menindaklajuti surat edaran PB HMI MPO untuk mejaga Pemilu dan menjadi pengawas Pemilu Indefenden demi menjaga martabat demokrasi.
Bertempat di Kelurahan Rimuku, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat mahasiswa HMI MPO Cabang Mamuju secara serempak mendeklarasikan Pemilu Damai Tahun 2024, Sabtu (10/2/24).
Dalam deklarasi yang disampaikan ada tiga poin penting yang di sampaikan yaitu :
1. HMI MPO Cabang Mamuju mendorong terwujudnya Pemilu yang Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur dan Adil.
2. HMI MPO Cabang Mamuju mendorong terwujudnya Pemilu yang aman, tertib, damai, berintegritas, tanpa Hoax, Politisasi SARA dan politik uang
3. HMI MPO Cabang Mamuju mendorong agar tetap terjaga Keharmonisan antar umat beragama demi mewujudkan pemilu yang jujur dan adil. (**)
Di Hadapan Tamu dan Peserta HIPKA Ekspo & HIPKA RUN Sulbar 2025, Ketua BPW HIPKA Ajak Doakan Jenderal Kebanggaan Sulbar
Aktivis Mateng Mempertanyakan kinerja Gakumdu dalam penanganan kasus Dugaan Ijazah Palsu
Ketua dan Pengurus BPW HIPKA Sulbar Silaturahmi Kediaman PLH Sekda Sulbar